Menjadi MC Acara Pocari Sweat Moms Community Gathering

22.3.25


SARA NEYRHIZA PRAKTISI KOMUNIKASI SOLO JAWA TENGAH INDONESIA

Para ibu berkumpul? Yes, pasti seru dan menyenangkan!


Kali ini, para ibu yang tergabung dalam berbagai komunitas berkumpul di acara Pocari Sweat Moms Community Gathering yang diadakan di Hotel Solia Zigna pada Sabtu, 15 Maret 2025. Momen ini terasa semakin istimewa karena bertepatan dengan bulan Ramadan, bulan yang penuh makna dan refleksi.


Saya, yang terlibat sebagai MC sekaligus koordinator dari Read Aloud Solo Raya—salah satu komunitas yang hadir—sudah berada di lokasi sejak pukul 13.00 WIB. Rangkaian acara yang panjang dan padat mengharuskan saya memahami setiap detail dengan baik. Apalagi, acara ini dirancang untuk mempererat hubungan antar komunitas ibu sekaligus memberikan wawasan berharga tentang kesehatan anak dan psikologi keluarga.


SARA NEYRHIZA PRAKTISI KOMUNIKASI SOLO JAWA TENGAH INDONESIA


Acara dimulai dengan sesi perkenalan, kemudian dilanjutkan dengan pemberian sertifikat apresiasi kepada komunitas yang hadir sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi mereka dalam membangun lingkungan yang mendukung para ibu. Suasana semakin meriah dengan games dari Quizizz yang menguji pengetahuan para peserta.


SARA NEYRHIZA PRAKTISI KOMUNIKASI SOLO JAWA TENGAH INDONESIA


Pocari Sweat tentu tidak hanya mengajak peserta untuk bergembira, tetapi juga belajar mengenai kesehatan mental dan parenting. Hadir Dr. Fadhilah Tia Nur, Sp.A (K), M.Kes, seorang dokter spesialis anak, yang berbagi pengetahuan tentang kesehatan anak serta pentingnya asupan nutrisi yang tepat saat anak mulai belajar puasa. Sementara itu, Ayu Archentari, S.Psi, M.Psi, seorang psikolog keluarga, memberikan pemahaman mendalam tentang pentingnya komunikasi yang sehat dalam keluarga, khususnya bagaimana menjaga kewarasan seorang ibu dalam menjalani peran sehari-hari. Diskusi berlangsung sangat interaktif—para peserta aktif bertanya dan berbagi pengalaman, membuat suasana semakin hidup dan penuh pembelajaran.


SARA NEYRHIZA PRAKTISI KOMUNIKASI SOLO JAWA TENGAH INDONESIA


Acara semakin seru saat semua komunitas dilibatkan dalam games Parcel Lebaran. Dalam waktu hanya 15 menit, setiap komunitas diminta menyusun berbagai produk menjadi sebuah parcel yang cantik. Sebagai penutup, momen berbuka puasa bersama menjadi puncak dari kebersamaan hari itu. Dengan hidangan lezat dan suasana penuh kehangatan, kami tidak hanya menikmati makanan, tetapi juga mempererat hubungan antar komunitas ibu.


Bagi saya, menjadi bagian dari acara ini adalah sebuah pengalaman yang menyenangkan. Melihat antusiasme para ibu untuk terus belajar semakin menguatkan keyakinan saya bahwa komunitas memiliki peran penting dalam mendukung orang tua dalam perjalanan membesarkan anak-anak. Melalui diskusi, tawa, dan kebersamaan, kami saling menguatkan dan tumbuh bersama.

Read Aloud bersama Perpustakaan Bank Indonesia Solo

14.3.25





Solo, 14 Maret 2025 - Membacakan buku untuk anak- anak TK adalah salah hal yang menantang. Mereka memiliki rasa ingin tahu yang besar, namun di sisi lain mudah terdistraksi dengan lingkungan. Itu mengapa momen membacakan buku bersama  anak-anak TK NDM Kauman di Perpustakaan Bank Indonesia Solo menjadi pengalaman menarik buat saya. Sejak awal, saya sudah bisa merasakan antusiasme anak-anak yang begitu tinggi untuk mendengarkan cerita yang akan saya bawakan.


Dalam sesi ini, saya diminta membacakan buku bertema literasi keuangan berjudul Uang Receh Rafi. Dengan teknik read aloud yang interaktif, ekspresi suara, serta gestur, saya ingin memastikan bahwa setiap anak benar-benar terlibat dalam cerita. Momen terbaik bagi saya adalah ketika mereka tertawa, bersorak, dan ikut mempraktikkan bagaimana cara menabung dengan menggunakan celengan yang saya bawa.


MEMBACA NYARING BERSAMA PERPUSTKAAN BANK INDONESIA


Kegiatan ini bukan hanya tentang membaca nyaring, tetapi juga tentang menanamkan gaya hidup hemat dengan menabung sejak dini. Saya yakin, dengan pengalaman positif ini, anak-anak akan memahami bahwa uang yang mereka miliki bisa dibelanjakan secara tepat. Hal ini juga implementasi semangat Cinta, Bangga dan Paham Rupiah.


Terima kasih kepada Perpustakaan Bank Indonesia Solo atas kesempatan  ini. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan semakin banyak anak yang merasakan manfaat dari read aloud!


Auto Post Signature