Peringatan 50 Tahun Hari Kesehatan Nasional

9.11.14
Sudahkah kita cukup peduli dengan kesehatan ? Untuk Saya pribadi, hanya sekedar memperajin bangun pagi kemudian minum segelas air putih setiap hari saja terasa begitu berat. Ada saja alasan untuk, kembali tidur setelah adzan subuh..he.he.he Mungkin nanti akan berubah kalau junior saya sudah lahir. Mungkin....

Kebetulan Minggu 9 November 2014, Saya diminta menjadi MC untuk acara peringatan Hari Kesehatan Nasional yang diadakan di car free day oleh Dinas Kesehatan Kota Surakarta. Hari Kesehatan Nasional sendiri sebenarnya diperingati tanggal 12 November.  Acara yang dihadirin  Bapak walikota ini, dimulai dengan senam sehat kemudian dilanjutkan dengan jalan sehat mulai dari perempatan Ngarsopuro hingga Sriwedari. Ada perlombaan Gobak Sodor, salah satu permainan tradisional, dan lomba poster yang diikuti oleh berbagai insan kesehatan Kota Surakarta. Acara yang berakhir pukul 09.00 ini, dihibur oleh penampilan Rockustic dan berbagai doorprizepun dibagikan.










Post Comment
Post a Comment

You made it all the way here! Thanks for reading. :)
(Untuk meninggalkan komentar, sebaiknya jangan memilih Anonymous agar tidak menjadi brokenlink dan saya hapus.
Tulis saja nama dan url Google/facebook biar lebih aman)

Auto Post Signature